
Palembang, Humas.
Pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) 2023 tingkat Provinsi Sumatera Selatan berlangsung pada tanggal 5-6 Agustus 2023. Pada ajang ini MIN 2 Kota Palembang turut berpartisipasi dengan mengirimkan dua siswa yaitu M. Alfarizi Muhyidin Abror dan M. Akhtar Zali Hamizan yang sebelumnya berpartisipasi di KSM tingkat kabupaten/kota palembang. Senin (7/8)
Peserta KSM dari tingkat MI berlaga pada hari Sabtu (5/8/2023) Kepala MIN 2 Kota Palembang, Listya Yustikarini mengapresiasi semangat dan persiapan para siswa yang begitu luar biasa. “Persiapan kedua siswa sangat luar biasa. Proses bimbingan dan pendampingan secara rutin telah mereka ikuti dengan baik, semoga memperoleh hasil yang terbaik,” kata Listya Yustikarini.
Pembukaan KSM tingkat Provinsi Sumatera Selatan dibuka oleh Kepala Kantor wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Selatan Syafitri Irwan di aula MAN 3 Palembang pada Sabtu (5/8) pagi. Kakanwil menjelaskan bahwa pada tahapan ini dimaksudkan untuk menjaring siswa terbaik per bidang studi KSM. Selanjutnya mereka akan mendapatkan tiket menuju KSM tingkat Nasional yang akan diselenggarakan pada tanggal 3 s/d 7 September 2023 di Kendari Sulawesi Tenggara.
Lebih lanjut kamad berharap kepada siswanya untuk mengerjakan soal-soal dengan baik dan benar hingga akhirnya bisa keluar sebagai pemenang dan mengharumkan nama baik MIN 2 Kota Palembang, Kedua siswa tersebut telah menunjukkan keunggulan dan dedikasi mereka dalam berkompetisi. Dalam kompetisi KSM tingkat provinsi yang diikuti oleh berbagai madrasah di Provinsi Sumatera Selatan. (Nrl)