min2palembang.sch.id belajar Siswa MIN 2 Kota Palembang Gotong Royong Tanam Kembali Tanaman Hortikultura Mendukung Program Adiwiyata Nasional 2025

Siswa MIN 2 Kota Palembang Gotong Royong Tanam Kembali Tanaman Hortikultura Mendukung Program Adiwiyata Nasional 2025

Palembang Humas,

Sebagai upaya mendukung Program Adiwiyata Nasional 2025, siswa-siswi MIN 2 Kota Palembang bergotong royong merapikan dan menanam kembali tanaman hortikultura apotik hidup di lingkungan Madrasah pada Senin, 20/01/2025. Kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kesadaran lingkungan dan menumbuhkan rasa tanggung jawab terhadap pelestarian alam di kalangan siswa. Para siswa dibimbing langsung oleh Ketua TIM Adiwiyata Nasional 2025 MIN 2 Kota Palembang, Ibu Silvia Libraeni yang memberikan pengarahan terkait cara merawat dan menanam tanaman dengan baik.

Kegiatan yang berlangsung tertib dan teratur ini dimulai dengan penjelasan tentang pentingnya tanaman hortikultura apotik hidup dalam kehidupan sehari-hari, seperti manfaatnya untuk kesehatan dan lingkungan. Ibu Silvia Libraeni menyampaikan bahwa tanaman hortikultura dapat digunakan sebagai obat alami serta membantu menjaga kualitas udara di sekitar Madrasah. Para siswa pun sangat antusias mengikuti setiap langkah yang diajarkan, mulai dari membersihkan lahan hingga menanam bibit tanaman dengan hati-hati.

Dalam kegiatan ini, siswa-siswi diberikan kesempatan untuk merasakan langsung proses perawatan tanaman, seperti menyiram tanaman, membersihkan daun yang kotor, dan memberikan pupuk organik. Melalui pengalaman ini, diharapkan para siswa tidak hanya memahami teori tentang lingkungan, tetapi juga mampu mengaplikasikan pengetahuan tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap alam dan pentingnya menjaga kelestarian lingkungan.

Ibu Listya Yustikarini, Kepala MIN 2 Kota Palembang, mengungkapkan rasa bangganya atas pelaksanaan kegiatan ini. “Sebagai madrasah yang berkomitmen pada pendidikan berbasis lingkungan, kami sangat mendukung penuh Program Adiwiyata Nasional 2025. Kegiatan ini tidak hanya mengajarkan siswa tentang cara merawat tanaman, tetapi juga menanamkan nilai-nilai kepedulian terhadap lingkungan. Kami berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan secara berkelanjutan dan menjadi bagian dari karakter siswa yang mencintai alam,” ujar Ibu Listya.

Dengan pelaksanaan kegiatan ini, MIN 2 Kota Palembang berharap dapat menciptakan generasi yang lebih peduli terhadap lingkungan dan mengintegrasikan nilai-nilai tersebut dalam kehidupan sehari-hari. Keberhasilan program Adiwiyata Nasional 2025 diharapkan dapat membawa dampak positif bagi siswa dan masyarakat sekitar dalam menjaga dan merawat lingkungan hidup untuk masa depan yang lebih baik. (an)

6 Likes

Author: Andri