min2palembang.sch.id Berita MIN 2 Kota Palembang Kembali Rutinkan Kegiatan Upacara

MIN 2 Kota Palembang Kembali Rutinkan Kegiatan Upacara

Palembang, Humas.

Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kota Palembang kembali menggelar kegiatan upacara bendera sebagai salah satu rutinitas yang dilaksanakan setiap hari Senin. Kegiatan yang berlangsung dilapangan madrasah dari pukul 07.00 s.d 07.30 WIB, Senin (09/1).

Upacara bendera diikuti oleh seluruh warga madrasah, Kepala Madrasah, seluruh dewan Guru, dan seluruh Peserta didik mulai dari kelas III hingga kelas VI dan siswa kelas VI.F yang bertugas sebagai pelaksana upacara, tampak seluruh peserta didik berbaris rapi dan tertib.

Dalam amanatnya koordinator bidang kurikulum Risnaini selaku pembina upacara dalam amanatnya menyampaikan bahwa siswa kelas VI.F yang bertugas sebagai pelaksana upacara telah melaksanakan dengan baik, di hari senin yang akan datang, kelas yang bertugas sebagai pelaksana upacara agar melakukan persiapan setiap hari.

Selanjutnya, Risnaini juga menghimbau kepada dewan guru MIN 2 Kota Palembang bahwa “setiap Guru harus mengubah pola belajar, guru  harus memahami apa yang diinginkan siswanya, sehingga proses pembelajaran di kelas memiliki timbal balik antara guru dan siswa, selain itu dalam momen upacara hari senin dijadikan sebagai pengingat bagi siswa MIN 2 Kota Palembang agar bertanggung jawab terhadap sampahnya sendiri baik diluar kelas maupun didalam kelas demi tercapainya lingkungan yang asri dan nyaman di lingkungan madrasah” jelasnya. (Nrl)

51 Likes

Author: Andri