min2palembang.sch.id Berita Hari Terakhir Pelaksanaan Ujian Semester Ganjil, Siswa Kerjakan Soal Dengan Teliti

Hari Terakhir Pelaksanaan Ujian Semester Ganjil, Siswa Kerjakan Soal Dengan Teliti

Palembang, Humas.

Pelaksanaan ujian semester ganjil tahun pelajaran 2022/2023 MIN 2 Kota Palembang berakhir pada hari ini Sabtu 3 Desember 2022 untuk kelas I hingga IV, siswa isi jawaban ujian penuh teliti pada soal ujian BTA kelas II. Sabtu (3/12)

Di mana sebelumnya siswa-siswi kelas I hingga IV melaksanakan ujian semester yang di mulai dari hari Senin 28 November  2022 yang lalu, ujian semester ganjil tersebut ada 15 mata pelajaran yang diujikan di antaranya ada 6 mapel agama dan 9 mapel umum.

Waka Kesiswaan MIN 2 Palembang Rosada,S.Pd.I menyampaikan “pelaksanaan ujian semester ganjil TP. 2022/2023 tidak ada kendala yang berarti sejak hari pertama Senin 28 November  2022 hingga hari terakhir Sabtu 3 Desember 2022, berjalan dengan baik sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan” jelasnya.

Ketua Panitia Pelaksana Sumatif Akhir Semester (SAS), Kurnia Iriani  juga menyampaikan banyak terimah kasih atas kerjasama para Panitia dan Pengawas Ujian serta Pihak Sekolah lainnya dalam upaya melancarkan dan mensukseskan kegiatan dari awal sampai dihari terakhir pelaksanaan ujian, selain itu apresiasi dan rasa bangga kepada Peserta Ujian kelas I hingga IV yang telah menyelesaikan seluruh rangkaian ujian harapannya mendapatkan hasil yang memuaskan.

Lanjutnya, siswa MIN 2 Kota Palembang yang mengikuti ujian semester ganjil sampai selesai ada kurang lebih 25 siswa per kelas, mereka semua mengikuti ujian, Mata pelajaran PJOK dan BTA yang sekaligus menjadi penutup ujian semester ganjil untuk kelas I hingga kelas IV relatif berjalan lancar. Alhamdulillah semua dapat berjalan dengan lancar lalu selanjutnya ujian semester ganjil akan dilaksanakan pada kelas V dan VI dari tanggal 5-10 Desember 2022 mendatang” tambah Kurnia. (Nrl)

31 Likes

Author: Andri