
Palembang, Humas.
Guru olahraga MIN 2 Palembang Alfairuabady memperkenalkan teknik dasar permainan bola basket kepada siswa kelas V, kegiatan tersebut berlangsung di halaman madrasah, hal utama yang harus dipahami yaitu cara memegang bola basket. Senin (12/9)
Pengajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan (PJOK) di sekolah sebagai bagian dari sistem pendidikan nasional. Hal ini bertujuan agar siswa MIN 2 Palembang memiliki kemampuan yang dapat dialih gunakan melalui kegiatan olahraga, sehingga terdapat keserasian antara pengajaran yang menekankan pada pemahaman konsep dan pengajaran yang menekankan pada keterampilan kebugaran jasmani.
“Siswa nampak berantusias pada kegiatan olahraga bola basket.” Ungkapnya.
Oleh karena itu pada PJOK diajarkan teknik bermain basket bagi siswa yang sedang belajar permainan bola basket, tentu harus mampu memahami dan mempraktikkan konsep atau teknik dasar bola basket yang baik dengan sikap disiplin, bekerja sama dan tanggung jawab melalui pembelajaran pendidikan jasmani. (Nrl)