min2palembang.sch.id Berita Evaluasi Supervisi dan Program Madrasah, Kepala MIN 2 Kota Palembang Laksanakan Rapat Pembinaan

Evaluasi Supervisi dan Program Madrasah, Kepala MIN 2 Kota Palembang Laksanakan Rapat Pembinaan

Palembang, Humas.

Rapat pembinaan yang rutin dilaksanakan MIN 2 Kota Palembang dilaksanakan di Aula Madrasah berlangsung dari pukul 13.30 s.d selesai. Rapat pembinaan tersebut dihadiri oleh Waka Kurikulum, Kesiswaan, Humas dan Sarana Prasarana dan juga seluruh dewan guru MIN 2 Palembang Pakjo dan Jakabaring. Rabu (9/11)

Rapat pembinaan yang dipimpin oleh Kamad Listya Yustikarini ini dilaksanakan untuk mengavaluasi kinerja guru pada supervisi yang dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober hingga 5 November 2022 lalu, serta program-program madrasah yang merupakan bagian dari tindak lanjut rapat rutin di MIN 2 Palembang. Pada pelaksanaan Rapat Pembinaan ini kepala madrasah sangat mengapresiasi Ketekunan  dewan guru MIN 2 Palembang dalam melaksanakan tupoksinya serta tugas tambahan lainnya.

Dalam arahannya Kamad menghimbau kepada dewan guru yang telah melaksanakan supervisi untuk terus melakukan inovasi baru dalam pembelajaran, dewan guru diharapkan untuk menghindari model Pembelajaran HOT (Higt Over Thinking) pada siswa di kelas, yang harus guru terapkan pada skill yang harus dikembangkan untuk siswa abad 21 yaitu Keterampilan atau soft skill ini dikenal dengan singkatan 4C, yaitu Critical Thinking atau berpikir kritis, Collaboration atau kemampuan bekerja sama dengan baik, Communication atau kemampuan berkomunikasi, dan Creativity atau kreatifitas.

Kamad menambahkan, “Dengan adanya agenda rapat pembinaan ini agar dewan guru memahami terkait supervisi bahwa wajib dilaksanakan dalam satu semester, itulah perlunya pengembangan model pembelajaran yang harus dilakukan oleh dewan guru MIN 2 Palembang demi memajukan visi dan misi madrasah supaya tercapai kualitas pembelajaran yang maksimal” ungkapnya.

Kamad juga menyampaikan bahwa pengembangan kegiatan ekskul siswa MIN 2 Palembang tidak hanya diperuntukkan untuk sebuah perlombaan tapi lebih pada hal-hal substantif seperti mengembangkan kepribadian, bakat, minat, dan kemampuan siswa yang lebih luas. oleh karena itu pembinaan ekskul tetap di efektifkan pembinaannya. (Nrl)

31 Likes

Author: Andri