min2palembang.sch.id Berita Siap Berpartisipasi pada KSM 2024, Kamad Bersama Panitia Lakukan Pendataan Seleksi Calon Peserta

Siap Berpartisipasi pada KSM 2024, Kamad Bersama Panitia Lakukan Pendataan Seleksi Calon Peserta

Palembang, Humas.

Kamad Listya Yustikarini bersama wali kelas IV dan V melaksanakan rapat terkait pendataan seleksi calon peserta KSM 2024 di ruang kepala madrasah. Jumat (31/5)

Kamad dalam memberikan arahan kepada para wali kelas menuturkan “Dalam rangka menghadapi gelaran Kompetensi Sains Madrasah Tahun 2024, MIN 2 Kota Palembang ikut berpartisipasi dalam menyumbangkan siswa berprestasi, tentu hal itu harus dipersiapkan secara maksimal”ujarnya.

“Kompetisi Sains Madrasah merupakan ajang bergengsi yang diadakan untuk mendorong peserta didik dalam mengembangkan potensi intelektual dan kecakapan dalam bidang sains. Partisipasi dalam kompetisi ini dapat memberikan peluang berharga bagi siswa MIN 2 Kota Palembang untuk mengasah kemampuan mereka, memperluas pengetahuan dan membuktikan keunggulan dalam kompetisi” tambah kamad.

Adapun siswa kelas IV dan V yang akan ikut berpartisipasi dalam seleksi KSM yaitu berjumlah 51 siswa, sedangkan yang berhasil lulus seleksi akan di daftrakan berjumlah 5 siswa siswi pilihan, yaitu 1 siswa bidang Lomba IPAS Terintegrasi, 1 Matematika Terintegrasi, 1 regu (3 orang) Sosial Sains Terpadu.

Dalam hal ini Ketua Panitia KSM Silvia Libraeni mengatakan,  “Dengan kegiatan seleksi KSM tingkat Madrasah ini diharapkan menjadi motivasi bagi siswa siswi agar tumbuh jiwa kreatif, jiwa bersaing dalam prestasi, sehingga dalam pemilihan siswa yang ikut berprestasi akan dipersiapkan secara maksimal” ungkapnya.

Diakhir arahannya Kamad Listya Yustikarini menyampaikan “MIN 2 akan selalu mendukung segala kegiatan siswa agar menumbuhkan jiwa yang kreatif dan pastinya menjunjung tinggi nilai-nilai kebaikan serta jiwa kompetitif sejak dini, mari bersama-sama melakukan yang terbaik apapun hasilnya nanti, jadikanlah KSM ini sebagai sarana untuk memupuk jiwa kompetisi dan prestasi dalam mengharumkan MIN 2 Kota Palembang,” ungkapnya. (Nrl)

16 Likes

Author: Andri