
Palembang Humas,
Dalam rangka mendukung upaya menuju Adiwiyata Nasional 2025, MIN 2 Kota Palembang bersama dengan PRKP (Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang) Kota Palembang melakukan kegiatan perapihan pepohonan di lingkungan MIN 2 Kota Palembang yang terletak di kawasan Pakjo, Palembang. Kegiatan ini diadakan pada hari Selasa, 14 Januari 2025, sebagai bagian dari upaya menciptakan lingkungan yang lebih asri dan ramah lingkungan.
Kepala MIN 2 Kota Palembang, Ibu Lisyta Yustikarini, memberikan komentar terkait kegiatan ini. Ia menyampaikan bahwa perawatan lingkungan madrasah sangat penting sebagai bagian dari pendidikan lingkungan hidup yang harus diterapkan sejak dini. “Kegiatan perapihan pepohonan ini bukan hanya untuk memperindah lingkungan, tetapi juga sebagai bagian dari proses pendidikan karakter kepada siswa dengan melihat proses perapihan ranting mati dan penebangan ranting pohon yang terlalu padat sehingga siswa bisa melihat tatacara pengerjaannya. Kami ingin menanamkan kepada anak-anak pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Langkah ini juga merupakan bagian dari persiapan kami menuju Adiwiyata Nasional 2025,” ungkap Ibu Lisyta.
Pihak PRKP Kota Palembang turut mendukung penuh kegiatan ini, dengan memberikan bantuan dalam merapikan serta menata pepohonan dan ruang terbuka hijau di sekitar madrasah. Kegiatan tersebut melibatkan tenaga ahli dan sejumlah siswa yang turut serta dalam penanaman pohon dan pemangkasan dahan yang sudah tidak terawat.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran siswa dan masyarakat sekitar tentang pentingnya menjaga lingkungan sebagai bagian dari upaya pembangunan berkelanjutan, serta mendukung MIN 2 Kota Palembang dalam meraih predikat Adiwiyata Nasional pada tahun 2025.