min2palembang.sch.id Berita Siswa MIN 2 Palembang Lakukan Pengembalian Buku Pasca Penilaian SAS Berakhir

Siswa MIN 2 Palembang Lakukan Pengembalian Buku Pasca Penilaian SAS Berakhir

Palembang, Humas.

Setelah berakhirnya penilaian Sumatif Akhir Semester (SAS) saatnya kini siswa MIN 2 Palembang lakukan pengembalian buku pelajaran, salah satunya siswa kelas V dan VI, mereka mengembalikan buku Alquran dan Hadist, Fiqih, Akidah dan Akhlak, Sejarah Kebudayaan Islam di ruang perpustakaan dibuka dari pukul 07.00 s.d 12.00 WIB. Selasa (13/12).

Sebelum penyerahan buku siswa kelas V dan VI diharapkan untuk antri secara bergantian. Lalu para siswa diarahkan untuk mengisi buku Sirkulasi Peminjam Bahan Pustaka oleh Pustakawan yang berisi nomor anggota, nama peminjam, judul buku dan tanggal pinjam dan pengembalian buku serta paraf siswa. Pengembalian buku ini akan berlangsung sampai datangnya hari pembagian raport yang terjadwal tanggal 24 Desember 2022 mendatang.

Koordinator perpustakaan Drs. Nurhayati,S.Pd,I menyampaikan guna meminimalisir kerusakan dan kehilangan buku mata pelajaran, maka pihak sekolah melakukan peminjaman dan pengembalian buku. Hal ini dilakukan agar siswa MIN 2 Palembang dapat bertanggung jawab atas buku yang dipinjamnya sehingga dapat dijaga dengan baik. jelas Nurhayati.

“Buku yang dipinjamkan kepada siswa berupa satu hingga empat buku pelajaran, kegiatan ini dimaksudkan agar siswa dapat semangat dalam belajar sebagai bahan referensi tanpa perlu mencari pinjaman ataupun membeli buku sendiri” tambahnya. (Nrl)

34 Likes

Author: Andri