min2palembang.sch.id Berita Pelaksanaan Penilaian Surveilans Akreditasi di Perpustakaan MIN 2 Kota Palembang

Pelaksanaan Penilaian Surveilans Akreditasi di Perpustakaan MIN 2 Kota Palembang

Palembang, Humas.

3 Asesor Perpustakaan yang ditugaskan oleh Perpustakaan Nasional RI melaksanakan kegiatan penilaian Surveilans akreditasi di perpustakaan MIN 2 Kota Palembang, kunjungan diterima langsung oleh Kepala Madrasah Listya Yustikarini, wakamad kurikulum hingga Ketua Perpustakaan Nurhayati, Rabu (11/10).

Menurut Asesor kegiatan penilaian Surveilans akreditasi sebagai upaya melihat dan memastikan penyelenggaraan Perpustakaan terus berjalan dengan baik hingga mengalami peningkatan. “Kami ingin melihat dari semua komponen Akreditasi yakni koleksi, sarana dan prasarana, pelayanan, tenaga, Pengelolaan, penyelenggaraan, inovasi dan krativitas, tingkat kegemaran membaca hingga komponen penguat seperti inovasi ada tambahan atau mengalami peningkatan,” terang Rosa Gitaria.

Hasil Surveilans menunjukkan seluruh komponen Akreditasi di Perpustakaan MIN 2 Kota Palembang terus mengalami peningkatan sejak terakreditasi di tahun 2022. Sebagai langkah memaksimalkan pelayanan dan pengelolaan perpustakaan madrasah.

Ketua perpustakaan MIN 2 Nurhayati mengungkapkan bahwa “kegiatan yang dilaksanakan oleh tim asesor merupakan upaya menata perpustakaan madrasah agar kedepannya lebih baik khususnya terkait administrasi, karena perpustakaan yang baik adalah perpustakaan yang lengkap administrasinya, untuk itu kegiatan penilaian surveilans ini adalah bentuk upaya mengelola perpustakaan dengan baik dan semoga dapat meningkatkan predikat akreditasi perpustakaan MIN 2 Palembang ke depannya” ungkap Nurhayati. (Nrl)

19 Likes

Author: Andri