min2palembang.sch.id Berita Petugas PTSP Lakukan Legalisir Ijazah Siswa Alumni TP.2021/2022

Petugas PTSP Lakukan Legalisir Ijazah Siswa Alumni TP.2021/2022

Palembang, Humas.

Di Ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) MIN 2 Kota Palembang terlihat beberapa orang tua siswa Alumni Angkatan 2021/2022 telah ramai untuk pengambilan Ijazah, selain itu juga lebih banyak untuk melakukan legalisir ijazah yang sebelumnya siswa alumni TP.2021/2022 hanya melakukan Cap Tiga Jari. Senin (12/12)

Salah satu orang tua alumni memasuki madrasah dengan membawa fotocopy Ijazah dan SKHU, Orang tua alumni mengutarakan maksud dan tujuannya hadir di PTSP MIN 2 Kota Palembang yakni untuk mengesahkan fotocopy Ijazah dan SKHU anaknya yang sebelumnya tertunda karena beberapa hal.

Selanjutnya petugas PTSP Tiara membuka dan memeriksa setiap lembaran fotocopy Ijazah dan SKHU tersebut sambil memberikan stempel pengesahan pada lembar yang perlu diberi stempel pengesahan.

Terlihat dibuku tanda terima pengambilan ijazah ada beberapa tujuan tertulis diketerangan, ada yang untuk melanjutkan pendidikan tingkt MTs hingga SMP diluar kota. “Syarat untuk mengambil Ijazah adalah kartu bebas perpustakaan, dan bagi alumni  yang belum menyelesaikan tunggakan yang ada di Madrasah, diharapkan untuk menyelesaikan tanggungan tersebut, lalu selanjutnya pengesahan atau legalisir Ijazah dan SKHU dapat diproses” jelas Tiara selaku petugas PTSP. (Nrl)

28 Likes

Author: Andri