min2palembang.sch.id Berita MIN 2 Kota Palembang Giatkan Latihan KSM

MIN 2 Kota Palembang Giatkan Latihan KSM

Palembang, Humas.

MIN 2  Kota Palembang kembali giatkan persiapan menghadapi Kompetisi Sains Madrasah (KSM), Pelatihan ini diberikan kepada siswa yang telah dikaderkan untuk mengikuti KSM tahun ini pada bidang studi Matematika, IPA dan IPS. Kegiatan pelatihan ini rutin dilaksanakan di ruang laboratorium komputer MIN 2 Palembang. Rabu (3/8/22)

Siswa yang telah terpilih diberikan pre-test untuk selanjutnya diberikan pembinaan sesuai dengan hasil sementara agar mencapai target yang diinginkan. “Pembinaan KSM akan terus digiatkan guna melatih siswa pada pelaksanaan KSM yang telah diagendakan, sebenarnya sudah kita mulai awal semester lalu, dan sekarang kami terus memaksimalkan pelatihan KSM ini,” ungkap Listya Yustikarini, Kepala MIN 2 Palembang.

Kosongnya kegiatan belajar mengajar, menjadi peluang bagi pembina KSM yang telah ditunjuk Kepala Madrasah yaitu Guru Matematika Eryanto dan Silvi untuk mengoptimalkan pelatihan kepada siswa yang dikaderkan. “Semoga peluang MIN 2 Palembang untuk meraih prestasi tahun ini diharapkan semakin terbuka lebar dengan upaya yang dilakukan bapak ibu guru, salah satu dari peserta didik kita mampu menorehkan hasil yang gemilang pada KSM tingkat Kabupaten/Kota” tutupnya. (Nrl)

31 Likes

Author: Andri