min2palembang.sch.id Berita Guru Ajarkan SBDP dengan Gambar Pemandangan

Guru Ajarkan SBDP dengan Gambar Pemandangan

Palembang, Humas.

Kegiatan Menggambar menjadi salah satu kegiatan untuk mengasah imajinasi dan kreativitas siswa. Guru MIN 2 Palembang Iin Parlina mengajarkan mata pelajaran Seni Budaya dan Prakarya (SBDP) tehnik menggambar pemandangan pada siswa kelas II.B. Kamis (6/10) 

Pelajaran menggambar menjadi salah satu pelajaran favorit bagi mereka terutama untuk siswa kelas II, mereka lebih cenderung tertarik untuk menggambar Pemandangan, sebab mereka hidup di Indonesia yang menampilkan sisi – sisi keindahan alam.

“Akan tetapi kadang hasil dari imajinasi siswa berbeda dengan kenyataan disaat dituangkan dalam gambarny” terang Iin Parlina.

Pemandangan Alam di Indonesia khususnya Pemandangan di Pedesaan adalah salah satu yang paling mudah di jadikan bahan untuk merealisasikan imajinasi siswa kedalam bentuk karya gambar bagi siswa, dengan mengajarkannya tehnik menggambar pemandangan yang indah , maka siswa akan lebih memahami sisi keindahan pemandangan ketika menggambar Suasana Desa dengan sawah, gunung,  pepohonan dan sungainya sering tertuang dalam gambar. (Nrl)

29 Likes

Author: Andri